Baznas Kunjungi Al-Hijaz
Baznas Kunjungi Al-Hijaz
DEPOK — Yayasan Al-Hijaz Al-Khairiyah pada Kamis pagi (29/11) mendapat kunjungan dari Badan Amil Zakat Nasional atau yang lebih kenal dengan singkatan Baznas.
Dalam kesempatan ini, Baznas mensosialisasikan program Unit Pengumpul Zakat (UPZ) yg merupakan satuan organisasi yg dibentuk untuk membantu mengumpulkan zakat.
Ustadz KH. Encep Hidayat Msi selaku ketua Baznas Depok menjelaskan diantara manfaat menjadi bagian dari UPZ adalah mendapatkan legalitas, standarisasi kualitas, optimalisasi pelayanan, serta menjadikan lembaga semakin berkembang & berkualitas.
Seperti yang diketahui, bahwa Yayasan Al-Hijaz selain bergerak di bidang pendidikan dan tahfidzul Qur’an, juga bergerak di bidang pengumpulan dan penyaluran zakat, infak, dan sedekah (ZIS).