Laporan Kajian “Pengasuhan New Normal”

Kamis (11/6) yang lalu, ustadz Bendri Jaisyurrahman, seorang ustadz kondang sekaligus pemateri di bidang Parenting mengisi kajian untuk yayasan Hijaz al-Khairiyah secara online via zoom. Partisipan yaing hadir di zoom mencapai 100 orang, bahkan lebih. Beliau menyampaikan tema yang amat koheren dengan kekinian, yaitu “Pengsuhan New Normal.” Inti dari kajian yang beliau bawakan adalah pentingnya memanfaatkan pandemi Covid-19 ini dengan mendidik dan membentuk kepribadian anak sesuai fitrahnya selama di rumah. Beliau juga menyoroti tentang skala prioritas dalam mendidik anak, yakni mendahulukan apa yang ia butuhkan nanti di masa depan sesuai fitrahnya masing-masing. Sebagai contoh, beliau mempermisalkan adanya beberapa anak wanita yang menjadi penghafal al-Quran, namun malah tidak mampu mengerjakan apa yang seharusnya menjadi fitrah kaum wanita, seperti memasak dan lainnya. Padahal itu adalah salah satu keterampilan yang amat ia butuhkan ketika berumah tangga nanti bersama suaminya, dimana ia dituntut untuk berbakti pada suaminya. Demikian juga lelaki yang harus dididik dengan keterampilan yang sesuai dengan kelalakiannya, seperti memperbaiki perkakas rumah tangga dan semisalnya.

Ustadz Bendri sendiri adalah seorang pemateri yang rutin mengisi di yayasan al-Hijaz al-Khairiyah sekali setiap bulannya. Sebelum pandemi, beliau bisa mengisi kajian di Pondok Laras yang berada bersebalahan dengan yayasan al-Hijaz yang bertempat di Depok Kelapa Dua, Cimanggis, Jawa Barat ini. Namun karena situasi belum begitu memungkinkan, maka kajian dilakukan dengan cara online. Yayasan al-Hijaz adalah sebuah yayasan yang bergerak di bidang sosial dan fokus pada pembinaan anak-anak yatim dan dhuafa para penghafal al-Quran. Diantara program yang digalakkan oleh yayasan ini adalah “Gerakan 1000 orang tua asuh”, dengan cara donasi rutin setiap bulan, tergantung kemampuan donatur, dimana donasi itu seluruhnya akan dialokasikan untuk membina anak yatim dan dhuafa penghafal al-Quran yang diampu oleh yayasan al-Hijaz. Hingga sekarang kurang lebih terdapat 70 anak yatim dan dhuafa penghafal al-Quran yang dibina oleh yayasan ini di beberapa tempat di Jabodetabek.

Dukung Yayasan Al-Hijaz Al-Khairiyah Indonesia
Dengan berdonasi melalui:
Bank Syariah Mandiri (BSM)
7010 0538 91 a.n.
Yayasan Al Hijaz Al Khairiyah Indonesia
Kode Transfer ATM Bersama 451)
konfirmasi via SMS/WA ke 08 11111 0948 (Ust Arofah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *